Ads 468x60px

Pages

Sabtu, 02 April 2011

Pembangunan Perpustakaan Siap Dilanjutkan

USU, suarausu-online — Pembangunan Gedung Perpustakaan USU yang sempat terhenti kini siap dilanjutkan kembali. Saat dijumpai di ruangannya (26/7), A Ridwan Siregar yang merupakan Kepala Perpustakaan USU memaparkan bahwa permasalahan dana hingga mencapai Rp 16 milyar merupakan faktor utama penyebab terhentinya pembangunan gedung perpustakaan.

Pembangunan yang sudah dimulai sejak dua tahun lalu ini bertujuan agar USU memiliki perpustakaan sesuai dengan standar internasional. Sehingga kapasitas buku selalu bertambah tiap tahunnya.

Ridwan mengakui perpustakaan USU masih jauh dari standar internasional. Ia menjelaskan standar internasional perpustakaan adalah 1 meter per mahasiswa. “USU kan punya 3000 mahasiswa, jadi harus memiliki perpustakaan seluas 3000 meter,” ungkap Ridwan. Nyatanya, USU sekarang hanya punya 1200 meter saja.

Gedung perpustakaan yang baru ini direncanakan rampung sekitar 2012 nanti. “Jika tak ada halangan lagi, perpustakaan akan rampung 3 tahun lagi” ujarnya. (M Januar)

0 komentar:

Posting Komentar